Annisa Azzahra [AM] & Saira Salsabila [AM] | DETak
Darussalam– Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi (HMTG) Fakultas Teknik (FT) Universitas Syiah Kuala (USK) menyelenggarakan Seminar Nasional dalam rangka memperingati agenda tahunan dengan mengusung tema “Aceh Resources: Optimalisasi Eksplorasi dan Strategi Pengelolaan Berkelanjutan Cadangan Mineral di Aceh untuk Ketahanan Sumber Daya Mineral Nasional” yang diselenggarakan pada tanggal 31 Oktober 2024 secara hybrid di Gedung Utama Dinas Pendidikan Cabang Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar.
Teuku M. Afiq Muttaqin, selaku penanggung jawab kegiatan ini menjelaskan alasan pemilihan tema ini karena melihat potensi sektor pertambangan mineral sebagai pendorong ekonomi. Menurutnya, sektor ini memiliki prospek yang besar namun perlu dipahami lebih mendalam dari berbagai aspek.
“Alasan memilih tema ini dikarenakan kami melihat bahwa sektor pertambangan mineral menjadi salah satu sektor yang dapat mendongkrak perekonomian. Oleh karena itu tema ini kami ambil untuk menelaah lebih jauh prospek atau potensi eksplorasi cadangan mineral di aceh serta melihat juga tantangannya,” ujarnya.
Cut May Sharah, salah satu peserta seminar, menyampaikan seminar nasional ini memberikan banyak wawasan baru dan pemahaman yang mendalam mengenai potensi serta pengelolaan berkelanjutan sumber daya mineral di Aceh.
“Seminar ini sangat bermanfaat, terutama bagi kami mahasiswa yang ingin mendalami sektor pertambangan mineral di Aceh. Selain menambah wawasan tentang potensi mineral Aceh, seminar ini memberikan gambaran tantangan dan strategi pengelolaan berkelanjutan di lapangan,” ungkapnya.
Teuku M. Afiq berharap seminar ini dapat memberikan dapat memberikan pemahaman baru tentang potensi sumber day mineral Aceh kepada masyarakat, khususnya para peserta.
“Harapannya setelah di adakannya kegiatan ini dapat menambah wawasan baru bagi seluruh masyarakat aceh khususnya peserta kegiatan terkait dengan Potensi sumber daya mineral yang ada di aceh,” harapnya.[]
Editor: Masya Pratiwi