Beranda Terhangat FP USK Keluarkan Surat Edaran Larangan Selebrasi Seminar atau Sidang di Kampus

FP USK Keluarkan Surat Edaran Larangan Selebrasi Seminar atau Sidang di Kampus

BERBAGI
Yuliani Aisyah, Wakil Dekan 1 FP USK saat diwawancarai pewarta DETaK. 13/02/2024. (Zikni Anggela/DETaK)

Fathimah Az-Zahra & Zikni Anggela | DETaK

Darussalam–Fakultas Pertanian (FP) Universitas Syiah Kuala (USK) mengeluarkan surat edaran nomor 564/UN11.1.5/PK.03.01/2024 mengenai larangan melakukan selebrasi seminar atau sidang di lingkungan Fakultas Pertanian pada Kamis, 25 Januari 2024.

Yuliani Aisyah, Wakil Dekan 1 Fakultas Pertanian USK menjelaskan selain karena selebrasi dianggap mengganggu kenyamanan di kampus, alasan utama surat edaran ini keluar dikarenakan, tidak semua mahasiswa mampu menyediakan hal tersebut.

Iklan Souvenir DETaK

“Mulai dari papan ucapan selamat, bouqet, paperbag dan lainnya itu terkadang sangat menganggu, dan juga penempatannya kadang asal-asalan seperti di jalan, teras dan tempat-tempat yang tidak kami setujui dan itu sampai berhari-hari. Alasan yang lebih utama itu sebenarnya kami berpikir tidak semua mahasiswa mampu untuk menyediakan itu semua,” jelasnya saat diwawancarai pewarta DETaK pada Selasa, 13 Februari 2024.

Yuliani juga menegaskan keputusan ini dibuat usai berdiskusi langsung dalam rapat yang dihadiri oleh berbagai pihak.

“Sebelum memutuskan untuk mengeluarkan surat edaran itu, kami sudah diskusikan melalui rapat yang dihadiri oleh ketua jurusan, sekretaris jurusan baik itu S1, S2 dan D3, jadi kita minta pendapatnya, bagaimana kalau kita mengeluarkan surat edaran yang berisi untuk tidak melakukan selebrasi,” jelasnya.

Salah seorang mahasiswa FP USK yang tidak ingin disebut namanya menyatakan tidak setuju dengan larangan ini. Lantaran selebrasi ini menjadi salah satu apresiasi bagi mahasiswa usai pelaksanaan seminar maupun sidang.

“Menurut aku, di akhir pencapaian seseorang harus diwarnai dengan kegembiraan bersama teman-teman atau sekitarnya dan itu sebuah apresiasi yg udah luar biasa yang orang tersebut capai pastinya,” ungkapnya.

Yuliani menambahkan, larangan juga dikeluarkan karena perayaan dinilai terlalu awal untuk mahasiswa. “Alasan yang lain itu sebenernya kan pada saat dia seminar, seminar hasil, seminar proposal, kan dia masih jauh belum selesai, dikatakan selesai ketika ia sudah yudisium,” tambahnya.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa larangan tersebut hanya berlaku di lingkungan Fakultas Pertanian, ”kalo misalnya mahasiswa mau melakukan selebrasi di kafe,  Blang Padang, atau dimanapun  silahkan, kami tidak melarang, karena disitu jelas dibuat di lingkungan Fakultas Pertanian,” tegasnya. []

Editor: Aisya Syahira