Beranda Puisi Sujud

Sujud

BERBAGI
ilustrasi orang yang bersujud (Doc. Ist)

Puisi | DETaK

Dalam sujud
Daku bersimpuh
Sajadah panjang tergelar
Kristal bening mengalir
Dari sudut mataku

Di atas sajadah merah
Dalam sujud, bertafakkur
Daku tertunduk
Bersimpuh malu

Iklan Souvenir DETaK

Ya Rabb…
Dalam doa dan linang tangis
Daku memohon ampun kepadamu
Pinta tanpa jeda
Jeda tanpa isyarat

Dalam setiap jam, menit, dan detik
Daku meminta pertolongan kepadamu
Ampunilah segala kelalaianku
Ya Rabb…

Sukmaku, nadiku, doa-doaku kepadamu
Ya Rabb…
Kuatkan daku
Dalam setiap langkah dan hatiku

Penulis adalah Cut Irene Nabilah, mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Syiah Kuala. Ia juga merupakan salah satu anggota magang UKM Pers DETaK USK.

Editor : Zarifah Amalia