Keumala Fadhiela [AM] | DETaK
Andre Muril Fattya, salah seorang pemain, yang ditemui DETaK di sela-sela jadwal latihannya, Minggu (15/01/2012) sore di Lapangan Tugu Unsyiah mengungkapkan, untuk menghadapai turnamen ini timnya sudah mempersiapkan diri cukup matang. “Kami biasanya memang berlatih di Lapangan Tugu ini tiap sore. Apalagi turnamen akan segera berlangsung,” kata Andre.

Pantauan DETaK, latihan sore itu diikuti oleh belasan anggota tim. Namun, menurut Andre, masih ada beberapa pemain lainnya yang mangkir latihan. “Sore ini memang tidak terlalu banyak yang ikut ,sebagian teman-teman lain sedang sibuk dengan urusan lain,” tutur mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Unsyiah itu.
Selain di Lapangan Tugu, Andre serta timnya juga mengaku sering melakukan latihan serupa di lapangan Lamreung, Aceh Besar. []