Beranda Artikel Menilik Monumen Thanks to The World

[Kilasan] Menilik Monumen Thanks to The World

BERBAGI
Ilustrasi (Monita Julistalia/DETaK)

Monita Julistalia | DETaK

Tsunami tahun 2004 silam meninggalkan bekas luka yang cukup mendalam bagi seluruh masyarakat Aceh. Peristiwa memilukan itu telah merenggut banyak nyawa dan menghancurkan banyak hal, termasuk jalan, jembatan, bahkan tempat tinggal tak sedikit yang rusak akibat peristiwa yang tidak disangka-sangka ini. Namun tak dapat di pungkiri pengiriman bantuan yang berasal dari berbagai negara juga tak kalah banyak demi membantu Aceh untuk bangkit kembali.

Oleh karena itu, pascatsunami pemerintah pada saat itu sangat giat dalam membangun monumen ini. Tugu atau bangunan ini menyimpan kenangan kejadian kelam juga sebagai rasa berterima kasih dan syukur terhadap semua pihak baik dari dalam dan luar negeri yang telah membantu proses rekonstruksi serta pemulihan pasca bencana tsunami. Monumen ini kemudian diberi nama Monumen Thanks To The World.

Tugu yang didesain menyerupai gelombang ombak laut ini sendiri berada di Lapangan Blang Padang, Kampung Baru, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh. Bentuk 5 bangunan ini sendiri sengaja dibuat sedemikian rupa agar nantinya generasi ke depan terus mengingat bawah di Aceh pernah terjadi bencana yang maha dahsyat. Pada lantai bangunan tersebut, terdapat semacam prasasti yang disebut “Walk of Frame Tsunami” yang berisikan terkait hal-hal tsunami seperti panjang jalan yang rusak, jumlah jembatan hancur, korban yang tewas dan hilang, serta ratusan ribu orang yang kehilangan tempat tinggal.

Tak jauh dari monumen berbentuk layaknya gelombang ombak ini, terdapat pula beberapa plakat yang bisa dijumpai wisatawan di sepanjang jogging track. Sebanyak 53 plakat dibuat, berbentuk menyerupai setengah badan kapal yang tenggelam sebagai rasa terima kasih dan pesan damai kepada 53 negara yang membantu Aceh pascabencana gempa bumi dan tsunami. Dalam plakat ini, terdapat bendera negara serta tulisan “Thank You and Peace” sesuai dengan bahasa negara tersebut. Selain itu, terdapat pula dinding yang bertuliskan “Aceh Thanks to The World” serta dinding yang dihiasi bendera dari berbagai negara termasuk Indonesia.

Monumen Thanks To The World terletak di Lapangan Blang Padang yang menjadi salah satu destinasi wisata di Aceh yang tak pernah sepi pengunjung. Di sini wisatawan juga bisa menikmati keindahan alam berupa rindangnya pepohonan, serta udara sejuk. Masyarakat setempat juga sering berolahraga di lapangan yang dekat dengan Museum Tsunami Aceh ini. Di tempat wisata ini, terdapat fasilitas umum seperti toilet pria dan wanita, musala untuk beribadah, tempat sampah, serta tempat parkir yang cukup luas. Terdapat pula taman bermain anak bagi keluarga yang hendak berpiknik.

Di Lapangan Blang Padang ini juga terdapat berbagai fasilitas untuk olahraga seperti jogging track, lapangan voli, lapangan sepak bola, dan lapangan basket. Selain itu di dalam lapangan juga banyak sekali ditemukan tempat duduk bagi wisatawan. Di sekitar lapangan, wisatawan bisa menemukan berbagai penjual makanan seperti Mie Aceh yang telah dikenal oleh masyarakat luas. Tak hanya itu, tak jauh dari lokasi juga tersedia banyak sekali cafe hingga restoran yang bisa dikunjungi wisatawan untuk berwisata kuliner.[]

#30HariKilasanSejarah

Editor: Indah Latifa