Beranda Artikel Pantai Sumur Tiga Sabang

[DETouR] Pantai Sumur Tiga Sabang

BERBAGI
Panorama Alam di Pantai Sumur Tiga Sabang. (Amanta Haura/DETaK)

Artikel | DETaK

Pantai sumur tiga merupakan pantai paling terkenal di Pulau Sabang. Pantai ini terletak di kampung pelancongan Ie Meulee, Kecamatan Sukajaya. Perjalanan yang ditempuh dari pelabuhan ke pantai yaitu kurang lebih sekitar 20 menit.

Pantai cantik ini memiliki air yang jernih dan dikelilingi pohon-pohon yang teduh. Pantai Sumur Tiga merupakan destinasi wajib wisatawan saat berlibur di Sabang. Banyak turis yang mengunjungi pantai ini setiap tahunnya, baik turis domestik maupun luar negeri.

Iklan Souvenir DETaK

Pantai ini juga merupakan salah satu pantai yang mempunyai garis pantai terpanjang di wilayah Sabang. Dengan pasir putih dan ombak yang besar, pantai ini menawarkan panorama alam yang menakjubkan.

Pantai ini dinamakan Sumur Tiga karena terdapat tiga telaga terpisah beberapa ratus meter di sepanjang garis pantai. Dulu, telaga ini digunakan oleh penduduk setempat sebagai sumber air tawar dan tempat mandi.

Berikut beberapa keistimewaan yang ada di Pantai Sumur Tiga:

1. Penginapan

Di dekat pantai menawarkan akomodasi penginapan yang bagus. Sumur Tiga merupakan wilayah terbaik untuk menginap karena penginapan di sini adalah yang paling terkenal dan memberikan kenyamanan bagi para wisatawan.

2. Kuliner

Salah satu yang tidak bisa dilewatkan wisatawan saat berkunjung ke pantai ini adalah kulinernya. Kuliner di Sumur Tiga juga ada banyak sekali pilihannya. Wisatawan dapat menikmati makanan sambil memandangi indahnya pantai dan hamparan pasir. Keindahan alam di Sumur Tiga ini merupakan hal yang istimewa.

3. Keindahan panorama

Sudah tidak asing lagi bagi wisatawan saat mendengar Pantai Sumur Tiga. Dimana pantai ini selain terkenal juga menawarkan panorama yang indah. Panorama yang indah akan memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Penulis adalah Amanta Haura, mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Syiah Kuala. Ia merupakan salah satu anggota UKM Pers DETaK.

Editor: Aisya Syahira