Beranda Infografik USK Terima 3.576 Peserta Jalur SNBT 2023

[Infografis] USK Terima 3.576 Peserta Jalur SNBT 2023

BERBAGI
Infografis 10 prodi USK penerima SNBT terbanyak 2023. (Nisa Makrufa/DETaK)

Tim Riset dan Data | DETaK

Darussalam- Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tahun 2023 telah resmi diumumkan pada Selasa, 20 Juni 2023, pukul 15.00 WIB. Sebanyak 3.576 peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tahun 2023 diterima di Universitas Syiah Kuala (USK) dari jumlah peminat sebanyak 24.082 orang. SNBT merupakan seleksi nasional untuk masuk perguruan tinggi negeri berdasarkan pada tes ujian tertulis berbasis komputer (UTBK).

“Pendaftaran ulang dari tanggal 24 sampai 7 Juli. Kenapa begitu, mandiri kan tangga 18 ya pengumuman. Nah, sebelum kita harus melakukan daftar ulang. Hasil daftar ulang itu nanti data tampung yang tidak terpenuhi kita ajukan ke mandiri,” ujar Darmawan, Direktur Administrasi Dan Akademik USK.

Iklan Souvenir DETaK

USK menyediakan daya tampung mahasiswa baru sebanyak 8.780 peserta. Berdasarkan Surat keputusan Rektor Universitas Syiah Kuala Nomor 458/UN11/KPT/2023 tentang Penetapan Daya Tampung Mahasiswa Baru Universitas Syiah Kuala Tahun Akademik 2023/2024, presentase daya tampung mahasiswa baru ditentukan dari tiga jalur, yakni Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 25%, Seleksi Nasional Berbasis Berbasis Tes(S NBT) 40%, dan jalur seleksi Mandiri 35%.

Jumlah daya tampung SNBT USK pada tahun ini adalah 3.861 orang yang merupakan daya dampung perubahan dari sebelumnya yakni sebanyak 3.512 orang.

“Daya tampung perubahan, itu yang tidak mendaftar ulang di SNBP. Itu kan ada kuota kita di awal ni, SNBP 25%, SNBT 40%, dan jalur seleksi Mandiri 35%. SNBP yang tidak mendaftar ulang maka kita alihkan ke SNBT, begitu juga nanti SNBT jika tidak mendaftar ulang maka dialihkan ke Mandiri,” kata Darmawan.

Dilansir dari web pmb.usk.ac.id dan data dari Biro Akademik USK. Adapun 10 program studi dengan jumlah penerima peserta SNBT terbanyak di USK meliputi:

  1. Ilmu Hukum, Fakultas Hukum
    Daya Tampung : 495
    Peserta Lulus SNBT : 210
  2. Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Pembangunan
    Daya Tampung : 260
    Peserta Lulus SNBT : 111
  3. Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran
    Daya Tampung : 250
    Peserta Lulus SNBT :101
  4. Teknik Sipil, Fakultas Teknik
    Daya Tampung : 215
    Peserta Lulus SNBT : 87
  5. Ilmu Keperawatan, Fakultas Keperawatan
    Daya Tampung : 200
    Peserta Lulus SNBT : 82
  6. Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Pembangunan
    Daya Tampung : 200
    Peserta Lulus SNBT : 81
  7. Ilmu Kelalutan,
    Daya Tampung : 180
    Peserta Lulus SNBT : 80
  8. Pendidikan Dokter Hewan, Fakultas Kedokteran Hewan
    Daya Tampung : 200
    Peserta Lulus SNBT : 80
  9. Ilmu Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
    Daya Tampung : 150
    Peserta Lulus SNBT : 71
  10. Budidaya Perairan, Fakultas
    Daya Tampung : 180
    Peserta Lulus SNBT : 70

Pengumuman dapat diakses melalui https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/. Untuk informasi lebih lanjut dapat diakses melalui website usk.ac.id dan pmb.usk.ac.id

Penulis : Marini Koto, Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Politik dan Ilmu Sosial
Infografis : Nisa Makrufa, Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Editor: Refly Nofril