Beranda Terhangat FP Duduki Klasemen Sementara Juara Umum Unsyiah Games III

FP Duduki Klasemen Sementara Juara Umum Unsyiah Games III

BERBAGI
(Dok. Panitia)

Rizky Filiyanda | DETaK

Darussalam – Pertandingan Unsyiah Games III telah memasuki hari ke-3 pelaksanaannya. Ajang olahraga dan seni se-Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) ini memperlombakan 7 cabang olahraga dan 12 cabang seni. Ketujuh cabang olahraga tersebut ialah Bulu Tangkis, Catur, Kempo, Pentaque, Tarung Derajat, Tenis Lapangan, dan Bola Basket. Sedangkan 12 cabang seni ialah pop singer, dangdut, baca puisi, monolog, lukis, komik strip, desain poster, fotografi hitam putih, fotografi warna, penulisan cerpen, penulisan puisi, dan penulisan lakon.

Kamis, 26 April 2018 merupakan pertandingan final cabang olahraga (Cabor) Bulu Tangkis. Pertandingan dilaksanakan di Aula Kompas bidikmisi Unsyiah, dimana jadwal turnamen tunggal putri antara Fakultas Pertanian (FP) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dimenangkan oleh FP, tunggal putra antara FP dan Fakultas Hukum (FH) yang dimenangkan oleh FP, ganda putri antara FEB dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (FKIP) yang dimenangkan oleh FEB, ganda putra antara FKIP dan Fakultas Teknik (FT) yang dimenangkan oleh FKIP dan ganda campuran antara FP dan FEB yang dimenangkan oleh FP.

klasemen sementara perolehan medali Unsyiah Games. 26/4/18. (Dok. Panitia)
Iklan Souvenir DETaK

Dari kelima pertandingan, FP dinobatkan sebagai juara umum Unsyiah Games III cabor Bulu Tangkis dengan membawa pulang 2 medali emas untuk tunggal putra dan ganda campuran dan 1 medali perak untuk tunggal putri. Berita membanggakan ini sudah dikonfirmasi pula oleh penanggungjawab kontingen FP cabor bulu tangkis, Muhammad Reza Pahlevi.

“FP mendapatkan 1 medali emas atau juara 1 tunggal putra, Rizki Imanda Syahputra, 1 medali perak atau juara 2 tunggal putri, Firdha Hatika Sihombing dan 1 medali emas atau juara 1 ganda campuran, Rizki Imanda Syahputra dan Firdha Hatika Sihombing,” ungkap Reza Pahlevi.

Tentunya hal ini merupakan suatu prestasi yang membanggakan bagi FP. Syafruddin, selaku Wakil Dekan III mengaku bangga akan prestasi ini.

“Ini dicapai berkat pembinaan dan juga adanya turnamen-turnamen ditingkat FP sendiri. Jadi, untuk melahirkan atlet sekaliber Rizki Imanda dan Firdha serta tim FP lainnya dibutuhkan penelusuran, ajang kompetisi dan pembinaan tentunya,” papar Syafruddin.

Rupanya tak hanya meraih juara umum di cabor Bulu Tangkis, pada tanggal 25 April 2018 lalu tim FP berhasil meraih juara umum pada cabor Kempo dan Catur.

“Kita bangga bukan hanya Bulu Tangkis, Kempo dan Catur juga bisa keluar sebagai juara umum dalam Unsyiah Games tahun ini. Kalau kempo Revira Sari memang atlit dengan prestasi nasional dan internasional sedangkan tim catur juga membuat kejutan oleh atlit Komia Pasi dkk,” lanjut WD III yang biasa disapa Pak Udin ini.

Dan untuk klasemen sementara perolehan medali unsyiah games tahun 2018 terbaru 26 April 2018 pukul 17.30 WIB, FP menduduki urutan pertama dengan perolehan 7 emas, 4 perak dan 1 perunggu. Diikuti urutan kedua FT dengan perolehan 5 emas, 3 perak, dan 7 perunggu disusul FEB, FKIP, dan FH. []

Editor : Missanur Refasesa