Beranda Headline Unsyiah Galus Akan Segera Beroperasi

Unsyiah Galus Akan Segera Beroperasi

BERBAGI

Syufiyatuddin Indah Haqqun | DETaK

logo usk
Logo Unsyiah

Darussalam – Kampus Pendidikan Diluar Domisili (PDD) cabang Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) di Kabupaten Gayo Lues atau sering disebut Unsyiah Galus, akan segera beroperasi. Hal ini disampaikan oleh Ilham Maulana selaku ketua HUMAS Unsyiah. Menurutnya perkuliahan di sana akan dimulai pada 16 Februari Mendatang.

“Perkuliahan dimulai tanggal 16 Februari, akan dibuka oleh PR I, sekaligus sosialisasi SNMPTN di daerah Gayo,” jelas Ilhamm Maulana saat dijumpai detakusk.com 11 Februari 2015.

Iklan Souvenir DETaK

Sebelumnya mahasiswa yang dinyatakan lulus, sementara menjalani aktifitas perkuliahan di kampus Unsyiah Banda Aceh selama satu semester. Kini mereka dapat melanjutkan perkuliahannya di gedung yang bertempatkan di Blang Nangka Kecamatan Blangjerango.

Di samping itu Ilham juga menambahkan bahwa fasilitas dan sarana kampus telah cukup memadai untuk melangsungkan proses perkuliahan. Sedangkan untuk tenaga pengajarnya masih dalam penyesuaian.

“Dosen yang mengajar di sana, dari Unsyiah juga. Tapi belum ada ketetapan pasti untuk pengajar tetap. Kemungkinannya  dosen dapat diganti sebebulan sekali, nanti disesuaikan lagi,” tutur Ilham di ruang kerjanya.

Dari keterangan yang didapat pihak Humas Unsyiah, kendala yang di hadapi saat ini adalah keterbatasan sinyal di daerah tersebut, sehingga jalur komunikasi pun terasa sedikit sulit. Kendati demikian Unsyiah tetap akan memberikan yang terbaik agar kampus tersebut lebih maju ke depannya.[]

Editor: M Fajarli Iqbal