Beranda Artikel Kebaikan dalam Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

[DETaR] Kebaikan dalam Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

BERBAGI
Ilustrasi. (M. Iqmal Pasha/DETaK)

Artikel | DETaK

Memasuki bulan suci Ramadhan, alangkah baiknya di penuhi kegiatan-kegiatan yang positif. Salah satunya adalah bagi-bagi takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini bukan hanya sekadar membagikan makanan atau minuman untuk berbuka puasa, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan dalam masyarakat. Lebih dari sekadar berbagi makanan, berbagi takjil juga mencerminkan nilai-nilai kebaikan, keikhlasan, dan gotong royong yang menjadi esensi dari bulan Ramadan itu sendiri.

Selama dilakukan dengan niat yang tulus, kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi penerima namun juga memberikan kebahagiaan tersendiri bagi yang memberi. Selain memberikan manfaat bagi penerima, berbagi takjil juga bisa menjadi ladang pahala bagi yang melakukannya karena dengan berbagi makanan untuk orang yang berbuka puasa merupakan amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam. Ini merupakan langkah sederhana yang begitu mulia.

Iklan Souvenir DETaK

Namun dalam pelaksanaan berbagi takjil, terdapat beberapa aspek yang harus diperhatikan diantaranya:

  • Tentukan Lokasi yang strategis, pilihlah lokasi yang banyak dilalui orang yang berpuasa, seperti masjid, perempatan jalan, atau terminal.
  • Menjaga ketertiban dan menghindari kemacetan.
  • Menjaga kebersihan dan keamanan makanan, pastikan takjil yang dibagikan dalam keadaan higenis
  • Pilih makanan dan minuman yang sehat, ringan, dan mengandung energi seperti kurma, kolak, air mineral, atau teh manis.
  • Hindarilah makanan yang berat untuk berbuka
  • Memprioritaskan pembagian untuk mereka yang lebih membutuhkan seperti pengendara ojek online, tukang becak, pemulung, atau pekerja jalanan.
  • Jika ada banyak orang, atur pembagian agar tidak terjadi kerumunan atau rebutan.
  • Saat sudah selesai, bersihkan lokasi pembagian dan pastikan tidak ada sampah yang tertinggal agar lingkungan tetap bersih 

Demikianlah beberapa aspek yang harus diperhatikan dalam berbagi takjil. Semoga kegiatan berbagi takjil yang diniatkan dengan ikhlas dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi banyak orang. Dengan niat yang baik dan pelaksanaan yang tepat, berbagi takjil akan  menjadi salah satu cara untuk menebar kebaikan dan keberkahan di bulan suci Ramadan.

Penulis bernama Firyal Khansa Asyifa, mahasiswa Bimbingan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala.

Editor: Amirah Nurlija Zabrina