Beranda Terkini OPREC Volunteer Perpustakaan USK 2022 Ditutup

OPREC Volunteer Perpustakaan USK 2022 Ditutup

BERBAGI
Suasana di dalam UPT. Perpustakaan USK. 05/02/2022. (Amanta Haura/DETaK)

Amanta Haura | DETaK

Darussalam – Open Recruitment Volunteer UPT. Perpustakaan USK tahun 2022 resmi ditutup pada Sabtu, 5 Februari 2022. Sebelumnya pendaftaran tersebut dilaksanakan dari tanggal 01 s.d 05 Februari 2022 secara online.

Kepala Bidang Pelayanan Perpustakaan, Charlis Siana Rosita, mengatakan bahwa mahasiswa semangat untuk mendaftar. “Rame artinya semangat ya mahasiswa untuk mendaftar. Itu terakhir ada sekitar 350 orang, bahkan pas udah tutup masih ada yang mau daftar,” ujarnya.

Iklan Souvenir DETaK

Charlis juga mengungkapkan OPREC Volunteer tahun ini sudah tidak ada lagi pelayanan tambahan, yang tetap ada hanya pelayanan shelving.

“Untuk volunteer shelving itu tetap berjalan seperti biasa, yang tidak ada lagi adalah volunteer untuk pelayanan tambahan karena kan kita tidak buka selama pandemi kemarin jadi untuk pelayanan check in dan check out di-handle oleh staf sendiri,” tuturnya.

Untuk kriteria yang diterima, Charlis mengjelaskan untuk volunteer shelving, mahasiswa tersebut harus tinggal dekat dengan perpustakaan dan memiliki kendaraan pribadi. Adapun mahasiswa yang difokuskan adalah mahasiswa angkatan 2019, 2020, dan 2021.

“Kalau untuk layanan shelving itu kita lihat rumahnya yang dekat ya dan harus ada kendaraan pribadi. Karena kan kita buka jadwal untuk mereka itu dari jam 7 sampai jam 8 biar nggak bentrok sama jam kuliah gitu. Kemudian yang kita fokuskan angkatan 2019, 2020, 2021. Kalau kita ambil yang angkatan 2017 atau 2018 itu kan mereka sedang mengerjakan tugas akhir, jadi jangan nanti mereka nggak konsen,” jelasnya.

Ia juga menambahkan bahwa selama pandemi ini para volunteer akan dirumahkan dan sebagian pekerjaan akan diambil alih oleh staf perpustakaan.

“Biasanya ini kalau pengalaman dari tahun kemarin itu mereka memang kita lockdown-kan karena tidak ada kegiatan dan kalau ada mahasiswa yang mengembalikan buku nanti akan diambil alih sama staf gitu,” imbuh Charlis.

Charlis berharap para volunteer baru senang dengan pekerjaan mereka dan selalu bersemangat saat bekerja.

“Untuk volunteer baru ini mudah-mudahan mereka senang dengan pekerjaannya, artinya mereka antusias mendaftar dan astusias dalam belajar. Jadi saya berharap yang terpilih ini benar-benar senang dengan pekerjaannya dan mau belajar,” pungkasnya.[]

Editor: Feti Mulia Sukma